-->

Saturday, July 27, 2024

Pelepasan Dua Siswa/i SDN Cot Keh Peureulak Akan Tampil di Ajang O2SN Provinsi Aceh 2024

 



Aceh Timur I Gebrak24- Dua siswa - Siswi SDN Cot Keh Kecamatan Peureulak sukses mengikuti seleksi pada ajang lomba cabang Pencat Silat O2SN - 2024 Aceh Timur tingkat SD, berhasilnya menjadi juara I di raih oleh kedua Siswa - siswi tersebut jelas akan mengantarnya untuk ikut di ajang lomba O2SN ke Tingkat Provinsi mewakili Aceh Timur.

Hari ini Sabtu (27 Juli 2024) di halaman SDN Cot Keh, Kepsek, Para dewan guru, dan wali siswa mengadakan pelepasan siswa/i untuk berangkat menuju Banda Aceh pada even lomba O2SN tingkat Provinsi Aceh 2024.

Doa yang dipimpin Imam Muhammad Yusuf, dan ditepung tawari oleh Tgk Muslim adalah agenda bersama agar mendapatkan keberkahan yang nantinya anak - anak kami diberikan kesehatan dan kekuatan oleh Allah dalam mengikuti ajang lomba yang di selenggarakan pihak panitia

Adapun kedua Putra - Putri tersebut yakni Zulmi dan Putri Hafizah merupakan siswa - siswi kelas V SDN COT KEH Peureulak Aceh Timur cabang lomba Pencak Silat.

Ridwan, S.Pd, SD Kepala Sekolah Dasar Negeri Cot Keh Peureulak pada media ini, Sabtu, ( 26 Juli 2024 ) menjelaskan, Kami tidak menduga ternyata anak didik kami telah mampu menjuarai pencak silat di ajang O2SN tingkat Kabupaten Aceh Timur dan secara otomatis mendapat tiket di ajang O2SN ke Tingkat Provinsi.

Hari ini bukti bahwa kita akan membawa mereka Mewakili Aceh Timur di O2SN Provinsi 2024 nanti tentu anak - anak kita akan menghadapi lawan - lawan berat yang mewakili setiap Kabupaten/ Kota di Provinsi Aceh, oleh karenanya kami berharap dukungan penuh kepada semua pihak, " kata Pak Wan.

Keberhasilan yang telah dicapai adalah atas kerja keras pelatih, para dewan guru atas bimbinganya, kami selaku kepala sekolah memberikan apresiasi.

Tak lupa pula kami pihak sekolah mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Gampong Cot Keh yang terus memberikan dukungan penuh atas keberhasilan siswa/i kami, ini benruk partisivasi yang positif bagi kami pihak sokolah," Ujar Pak Ridwan.

Hadir pada acara pelepasan di antaranya sejumlah Kepsek, Tokoh masyarakat Gampong Cot Keh, Pelatih Silat, dan para wali siswa. (Thaib)

Show comments
Hide comments
No comments:
Tulis comments


 

Latest News

Back to Top