-->

Monday, March 10, 2025

Air Bersih untuk Semua! TMMD ke-123 Pastikan Warga Tak Lagi Kekurangan Air

 

 


Langsa I Gebrak24.com   – Para personel Satuan Tugas (Satgas) TMMD ke-123 Kodim 0104/Aceh Timur bersama masyarakat terus bahu-membahu menyelesaikan pembangunan sumber air bersih di Desa Bukit Meutuah, Kecamatan Langsa Timur, Kota Langsa. 


Pengerjaan hari ini Senin 10-03-2025 difokuskan pada pemasangan instalasi listrik untuk mesin pompa sumur serta pengecoran lantai yang kemudian dilanjutkan dengan pemolesan agar struktur bangunan lebih kokoh dan tahan lama.  


Proses pengerjaan ini juga melibatkan tenaga ahli dari personel Satgas TMMD, yakni Serda Indra yang bertugas dalam tahap pengecoran dan pemolesan lantai. Dengan progres yang semakin cepat, diharapkan sumber air bersih ini dapat segera digunakan oleh masyarakat setempat.  


Kapten Kav. Khairul Nizam, yang berada langsung di lokasi, menyampaikan bahwa program ini merupakan upaya nyata TNI dalam membantu masyarakat. "Kami ingin memastikan bahwa fasilitas sumber air bersih ini benar-benar siap dan dapat dimanfaatkan dalam jangka panjang. Selain menyediakan air bersih, kami juga memastikan bahwa semua instalasi, termasuk listrik untuk pompa, berfungsi dengan baik agar masyarakat dapat menikmati manfaatnya tanpa kendala," ujarnya.  


Salah seorang warga, Rahmat (46), yang rumahnya berdekatan dengan lokasi sumur, mengungkapkan betapa besar manfaat pembangunan ini bagi keluarganya. "Sebelum ada sumur ini, kami harus berjalan lumayan jauh ke sumur tua yang airnya terkadang keruh, terutama saat musim hujan. Kalau kemarau, air sering kering, jadi kami terpaksa membeli air galon untuk kebutuhan sehari-hari. Sekarang, dengan adanya sumur ini, tentu sangat membantu kami dalam mendapatkan air bersih dengan lebih mudah," tuturnya.  


Pembangunan sumber air bersih ini merupakan bagian dari komitmen TMMD untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui program pembangunan infrastruktur yang bermanfaat. Dengan dukungan penuh dari warga, proyek ini diharapkan selesai tepat waktu dan memberikan dampak positif bagi kehidupan sehari-hari masyarakat Desa Bukit Meutuah.

Show comments
Hide comments
No comments:
Tulis comments


 

Latest News

Back to Top