Satgas TMMD Kerjakan Instalasi Wudhu di TPA Radatul Ulum, Sabtu (14/03/2025)
Langsa Timu I Gebrak24.com – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 T.A 2025, yang digelar oleh Kodim 0104/Aceh Timur, terus menunjukkan progresnya. Hari ini, Sabtu 15-03-2025 para personel Satgas TMMD, dibantu masyarakat setempat, tengah melaksanakan pemasangan instalasi pipa kran untuk sarana wudhu, di TPA Radatul Ulum, Desa Bukit Meutuah, Kecamatan Langsa Timur, Kota Langsa.
Sebelumnya, Satgas TMMD telah menyelesaikan pembangunan tower tank dan menemukan titik sumber air bersih. Kini, mereka fokus pada pengerjaan pemasangan dinding dan lantai untuk mendukung kelancaran fasilitas wudhu yang akan digunakan oleh para santri dan warga sekitar untuk beribadah.
Dengan mengusung tema "Semangat TMMD Mewujudkan Pemerataan Pembangunan dan Ketahanan Nasional di Wilayah", program ini tidak hanya berorientasi pada pembangunan fisik, tetapi juga mendukung aspek sosial dan sarana keagamaan masyarakat.
Koordinator Lapangan Kapten Kav. Khairul Nizam menegaskan pentingnya pembangunan ini dalam meningkatkan fasilitas ibadah bagi masyarakat. "Pembangunan ini bukan hanya sekadar infrastruktur, tetapi juga bentuk kepedulian kami dalam mendukung kenyamanan warga saat beribadah. Dengan adanya fasilitas wudhu yang layak, diharapkan para santri dan masyarakat bisa beribadah dengan lebih khusyuk dan nyaman. Ini adalah bagian dari komitmen TNI dalam program TMMD Ke-123, dalam mewujudkan kesejahteraan rakyat melalui TMMD," ujarnya.
Diharapkan, dengan keberadaan fasilitas ini, masyarakat Desa Bukit Meutuah dapat menikmati akses air bersih yang lebih baik serta memiliki tempat Wudhu yang lebih representatif. TMMD ke-123 terus berlanjut dengan semangat kebersamaan dan gotong royong demi pemerataan pembangunan di wilayah.
No comments:
Tulis comments