-->

Friday, April 11, 2025

'Jumat Berbagi Kasih" Usai Idul Fitri, Polres Aceh Utara Bagikan Nasi Kotak ke Jamaah Masjid Baitul Atiiq

 



Aceh Utara I Gebrak24.com — Polres Aceh Utara kembali melanjutkan program sosial bertajuk "Jumat Berbagi Kasih (Jumat Bersih)" dengan membagikan nasi kotak kepada para jamaah usai pelaksanaan Salat Jumat di Masjid Baitul Atiiq, Meunasah Geumata, Kecamatan Lhoksukon, Aceh Utara, Jumat (11/4/2025).


Kegiatan ini sempat terhenti sementara selama bulan Ramadan dan perayaan Idul Fitri, dan kini kembali digelar sebagai bentuk kepedulian serta upaya mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat.


Kegiatan berbagi nasi kotak kali ini dipimpin langsung oleh Kabag SDM Polres Aceh Utara, Kompol Ildani Ilyas, dan turut dihadiri oleh sejumlah Pejabat Utama (PJU) Polres Aceh Utara serta Kapolsek Lhoksukon.


Kapolres Aceh Utara, AKBP Nanang Indra Bakti, S.H., S.I.K melalui Kasi Humas AKP Bambang menjelaskan bahwa kegiatan ini bukan hanya sebatas aksi sosial, namun juga memiliki nilai strategis dalam menjalin silaturahmi dan membangun kedekatan emosional antara polisi dan masyarakat.


“Melalui kegiatan Jumat Berbagi Kasih ini, kami ingin terus hadir di tengah-tengah masyarakat, tidak hanya dalam hal penegakan hukum, tetapi juga dalam kegiatan sosial yang memperkuat tali silaturahmi,” ujar AKP Bambang.


Ia menambahkan bahwa kedekatan dan hubungan baik dengan masyarakat sangat penting dalam menciptakan serta memelihara situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif. 


“Ketika hubungan antara polisi dan masyarakat terjalin dengan baik, maka segala potensi gangguan keamanan bisa lebih cepat terdeteksi dan dicegah bersama-sama,” tambahnya.


Program "Jumat Berbagi Kasih" akan terus dilaksanakan secara rutin di berbagai masjid di wilayah hukum Polres Aceh Utara, sebagai wujud nyata kehadiran Polri yang humanis dan peduli terhadap masyarakat. (*).

Show comments
Hide comments
No comments:
Tulis comments


 

Latest News

Back to Top